Nama Financia sebenarnya hanya nama buatan (bukan standard ilmu). Tapi
karakteristiknya di sebuah desa yang menggunakan uang (system moneter
sederhana). Kepala desa pernah belajar dan bekerja part time di sebuah
bank, dan ingin menerapkan system itu di desanya yang sebelumnya hanya
mengenal barter. Di system tersebut penduduk meminjam uang dari bank,
dimana bank membebankan biaya (interest) sehingga jumlah uang yang
harus dibayarkan lebih dari yang dipinjam. Penduduk menyetujui untuk
menerapkan system ini, dan kepala suku mengelola bank tersebut dengan
bunga 10%.

Karena di desa tersebut ada 10 orang, masing-masing mendapat pinjaman
100 dollar, dan perlu dikembalikan setahun kemudian. Jadi sepanjang
tahun uang tersebut berputar-putar dan penduduk melakukan jual beli
dengannya. Kegiatan ekonomi dan commerce di desa jauh meningkat
dibanding menggunakan system barter. Hanya saja sampailah pada akhir
tahun dimana tiap orang harus mengembalikan pinjamannya berikut bunga.
Dan apa yang terjadi? Dari 10 orang, 7 orang berhasil mengembalikan
$110 dollar. Beberapa orang yang sangat sibuk bahkan masih memegang
beberapa ratus dollar savings karena telah bekerja sangat berat.
Kepala suku sangat bangga dengan pencapaian mereka. Masalahnya dengan
3 orang sisanya, mereka hanya memiliki 20 dollar masing-masing. 

Ketiga orang tersebut menjelaskan pada kepala suku, dan terjadi
perdebatan sengit. Mereka telah bekerja keras, hasil panen mereka
bagus dan ternak juga sehat. Cuma saja penduduk lainnya tidak membeli
barang mereka, sementara mereka telah membeli pupuk dan induk ternak
yang menghasilkan ternak tambahan. Karenanya ketiga orang yang "gagal
bayar" tersebut meminta pada kepala suku agar diperbolehkan membayar
dengan ternak dan hasil pertanian. Bank umumnya tidak menerima barang
untuk bayaran hutang sebab menurut kepala suku keluarganya masih punya
stok beras dan makanan, jadi tidak bisa nambah stok makanan lagi.
Jadilah produksi yang sia-sia…  dan 3 keluarga hancur bankrupt.

Apa yang salah dengan system ini? Satu adalah jumlah uang tidak
berkembang mengikuti perkembangan ekonomi. Premis yang benar adalah "
uang berkembang mengikuti perkembangan ekonomi sebagai ukuran
aktifitas dan alat pertukaran". Masalahnya bagaimana caranya si kepala
desa menjustifikasi ia harus mengeluarkan uang yang lebih. Jika di
masa awal ia hanya mengeluarkan $1000 dollar untuk 10 keluarga,
bagaimana caranya 10 keluarga tersebut bisa menghasilkan $1100 dollar
jika uang yang beredar Cuma pas $1000 saja?

Mari kita bandingkan dengan interaksi system moneter Indonesia dengan
Amerika misalnya. Di awal pembangunan Indonesia menerima bantuan
moneter Dollar Amerika yang harus dibayar pokok plus hutangnya.
Sementara itu bank Indonesia tidak bisa mencetak uang dollar…  jelas
terlihat dimana letak kesulitannya bukan? Secara agregat, ekonomi
Indonesia yang menggunakan rupiah barangkali mampu membayar utang plus
bunganya…  masalahnya karena bank Indonesia tidak berwenang mencetak
dollar amerika tersebut, maka Negara Indonesia dan Negara-negara lain
yang berhutang dollar harus berebut dengan Negara pengutang lainnya
seperti mexico, Thailand, Malaysia, dll untuk mengumpulkan dollar.
Darimana kita bisa yakin bahwa uang dollar yang beredar di seluruh
dunia ini akan cukup untuk membayar utang pokok ditambah dengan
bunganya? Terlebih lagi kalau jelas-jelas neraca perdagangan Indonesia
dengan Negara lainnya masih deficit (artinya masih banyak impor dari
expornya)…  mau mimpi dari mana bisa dapat uang dollar untuk membayar
utang dollar?? Apakah masih heran kalau dulu krisis ekonomi perusahaan
kelimpungan mencari dollar, padahal bisnis dalam negerinya tergolong
lancar, bagus dan profitable? Kenapa? Karena bank Indonesia tidak
berwenang mencetak dollar. Bisa cetak rupiah sebagai media transaksi
dalam negeri, tapi tidak bisa mencetak euro atau dollar.  Ekonomi
dalam nominal rupiah bisa jadi bagus (macam 3 petani yang hasil
panennya bagus), tapi hanya karena tidak ada yang menukarkan barangnya
dengan uang dollar, jadilah ia bangkrut.

Barangkali ada yang salah..  cuma ingin menggambarkan secara sederhana
sistem moneter kecil.

Kirim email ke