Rekan2 yang baik,
Sebagai bentuk solidaritas dan bentuk keprihatinan dengan kasus hukum yang 
melecehkan rakyat kecil seperti juga kasus hukum yang dialami oleh banyak 
petani kecil, Agromania tergerak untuk ikut mengumpulkan koin dalam aksi  Koin 
Peduli Prita. Koin-koin dapat Anda kumpulkan di Markas Agromania (Jl. Jambu 
No.53, Pejaten Barat 2, Jakarta Selatan 12150) untuk kemudian akan kami 
salurkan ke posko terdekat dengan mengatasnamakan anggota milis Agromania (yang 
kini jumlahnya sudah hampir 13 ribu anggota). Koin-koin tersebut harus diantar 
langsung dalam bentuk koin (kami tidak menerima uang kertas, cek, atau bukti 
transfer) ke alamat kami sebelum tanggal 14 Desember 2009. Demikian kami 
sampaikan untuk diteruskan kepada rekan2 Agromania lainnya. Kami tunggu wujud 
kepedulian Anda. Terima kasih.

Salam,
Moderator Agromania

*******************************************
AGROMANIA (online & terpercaya sejak 1 Agustus 2000)
MILIS: http://tiny.cc/milis
KOMUNITAS BISNIS: http://tiny.cc/agromania
AKTIVITAS: http://ph.groups.yahoo.com/group/agromania/photos
REFERENSI: http://groups.yahoo.com/group/agromania/files/
EMAIL: infoki...@yahoo.co.id.
ALAMAT: Jl.Jambu No.53, Pejaten Barat 2, Jaksel 12510
INFORMASI: 0 8 1 1 1 8 5 9 2 9 (SMS Only)
*******************************************


Kirim email ke