wah kisah yang bagus mas.
dan saya yakin kalau kita semua mau menggeluti sampah, maka kasus bantar gebang 
dan TPA yang selama ini selalu jadi kendala akan teratasi.
kapan kita bisa mencontohnya?
suatu pengabdian yang patut diteladani.
 _______________________________________

Jumlah anggota Agromania Business Club (ABC)
terus bertambah dan berkembang terus dengan 
sangat cepat. Jangan sampai Anda ketinggalan!
Isi formulir di: http://www.formulirabc.co.cc
Lihat bukti di: http://www.direktoriabc.co.cc
_______________________________________


________________________________
From: Wahyu Exano Abdillah <exano_booksh...@yahoo.co.id>
To: agromania@yahoogroups.com
Cc: IYE <indonesia-young-entrepreneurs...@yahoogroups.com>
Sent: Wednesday, April 29, 2009 9:54:57 AM
Subject: [agromania] Trs: Sigit Agus Himawan, Insinyur Kelautan yang Menjadi 
Bos Sampah





Kisah berikut mungkin pernah diposting dibeberapa milis, 
Integrasi antara Entrepreneurship, Agrobisnis,Lingkung an dan Riset
Maaf jika repost dan semoga dpt menginspirasi

Salam,
Wahyu Exano
  

Sigit Agus
Himawan, Insinyur Kelautan yang Menjadi Bos Sampah 

Kenali
Tabiat Sampah, Jadi Pemulung Satu Tahun 

Tidak banyak orang yang rela berlama-lama berdekatan dengan sampah. Namun,
Sigit Agus Himawan justru bersahabat dengannya. Insinyur Kelautan itu rela
melepas jabatan empuk demi barang buangan itu. Hasilnya tak mengecewakan; tiga
pabrik kini jadi miliknya

JANESTI PRIYANDINI, Surabaya 

Rasa lelah tidak tergambar di wajah Sigit Agus Himawan. Padahal, pria berkumis
kelahiran Banyuwangi itu baru saja tiba dari Jakarta. Ditemani secangkir teh,
dia mulai menceritakan kisahnya bergelut dan akhirnya menggantungkan mata
pencaharian pada sampah. Dilihat dari latar belakang pendidikan, bapak tiga
anak itu bukan dari disiplin ilmu yang terkait dengan sampah. Dia lulusan
Teknik Kelautan Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya. 

Seperti kebanyakan, setelah lulus kuliah pada 1990, Sigit pun mencari pekerjaan
yang sesuai dengan ilmu yang dipelajari. Setelah melamar sana-sini, akhirnya
dia diterima sebagai karyawan di sebuah perusahaan kontraktor di Jakarta.
Profesi yang digeluti mengantarkannya untuk mengunjungi negara lain

Saat melihat home industry di Tiongkok, timbul keinginan Sigit untuk
berbinis. ''Tiba-tiba saya merasa bosan jadi pegawai,'' tambahnya. Dengan
memiliki usaha sendiri, tentu prospek ke depan lebih terjamin. Begitu pikirnya.
Padahal, posisinya ketika itu sudah cukup mapan. Gaji yang diterima juga cukup
besar, Rp 6,5 juta per bulan. Jumlah cukup besar di awal 1990-an

Tapi, tekadnya tidak bisa diubah. Dia ingin berbisnis sendiri. Maka, dia keluar
dari perusahaan itu dan memilih tinggal di Pacet, Mojokerto. Sebuah perubahan
drastis memang. Sejak itu praktis dia tidak memiliki pekerjaan tetap. Bahkan,
dia harus menjual karbol (pembersih lantai) buatannya untuk sekadar mencari
uang untuk makan keluarga. Dia juga melirik kotoran sapi sebagai objek
penelitian. Di sekitar rumahnya banyak kotoran sapi. ''Dari lulur mandi,
karbol, sampai kotoran saya jual. Gimana lagi, wong sudah tidak
punya pekerjaan,'' kisahnya. 

Sigit lalu memanfaatkan kotoran tersebut sebagai pupuk. Dari situ dia mulai
terpikir untuk melakukan hal serupa terhadap sampah. Kalau sampah dijadikan
penyubur tanah, prospeknya pasti bagus, begitu pikirnya. Apalagi, tidak banyak
orang yang mau bermain di lahan itu. ''Nyium baunya aja orang sudah malas,''
ucapnya lantas tertawa.

Bisnis pupuk mengantarkan Sigit pada pemahaman terhadap ilmu pertanian. Sigit
mengamati, hasil panen yang berupa sayuran atau buah yang tak terpakai akan
dibuang sebagai sampah. ''Nah, setelah jadi sampah tidak ada yang
memanfaatkan. Jadinya sampah tambah menumpuk, kualitas lahan semakin menurun,''
jelasnya. 

Sigit melihat ada missing link. Sebenarnya sampah jenis organis tersebut
bisa dimanfaatkan untuk memperbaiki kualitas lahan itu. Jaringan yang hilang
itulah yang ingin disambungnya supaya menjadi sebuah siklus yang saling
berkesinambungan. Demi keinginannya itu, pada 2000 suami Siswayati tersebut
nekat pergi ke Bekasi. Yang dia tuju adalah Tempat Pembuangan Akhir (TPA)
Bantar Gebang. Alasannya pergi ke tempat itu adalah untuk mempelajari karakter
sampah, manajemen sampah, sampai kultur masyarakat pemulung di sana. ''Kalau
mau menjadi sahabat sampah, kita harus bicara dulu dengannya. Pendekatan,' '
ucapnya filosofis.

''Pendekatan' ' yang dipilih Sigit adalah ikut menjadi pasukan ninja. Menjadi
pemulung bersama penduduk lain. Selama satu tahun dia melakoni pendekatan itu.
Dia pun tinggal di sekitar TPA, membangun rumah seadanya dari papan. ''Pokoknya
bisa untuk tidur,'' ucapnya. Cukup ekstrem memang. 

Sigit sendiri menyebut dirinya orang yang berani. ''Berani miskin,'' tegasnya.
Gara-gara aksi nekatnya itu, dia sering disebut wong gendeng oleh
saudaranya. Setiap hari, mulai pukul enam pagi dia sudah berada di TPA. Tak
ketinggalan topi ninja melekat di kepalanya. Seharian penuh dia berada di
tempat itu bersama pemulung lain.

Jika teman-temannya mengambil sampah plastik, dia justru mengambil sampah
organik. Sampah itulah yang tidak diambil oleh pemulung lain. ''Penghasilan
mereka kan dari sampah plastik itu,'' tutur bungsu dari sembilan
bersaudara tersebut. 

Dari Bantar Gebang, Sigit mendapatkan sebuah ide untuk berinovasi. Dia ingin
membuat kompos berbentuk granular supaya tidak tertiup angin dan tidak terbawa
air. Sebab, jika berbentuk serbuk, kemungkinan tersebut akan terjadi. 

Berbekal ide dan modal lima juta rupiah dia pindah ke Bandung. Di sana dia
mulai melakukan penelitian tahap selanjutnya. Dia menyewa mesin granulasi dari
sebuah pabrik kapur pertanian. ''Perhitungan sewanya berdasarkan jumlah sampah
yang saya pakai. Per kilo bayar berapa, gitu,'' kata juara pertama lomba
form riset dan teknologi industri se-Indonesia ini. 

Pupuk buatannya itu kemudian diujikan. Uji tanam itu, selain dilakukan di
Bandung, juga dilakukan di Mojokerto, sambil pulang kampung. Begitu terus
sampai akhirnya dia mendapatkan formulasi yang pas. Setelah mencoba beberapa
kali, ternyata tanggapannya bagus. Mereka tidak perlu menggunakan pupuk dalam
jumlah banyak, namun hasil panen meningkat. Lama-lama pupuknya tersebut mulai
dikenal. Oleh seorang teman dia diberi modal untuk menyewa pabrik di
Purwakarta. Itu adalah pabrik pertamanya. ''Dulu pabrik teh tapi sudah tidak
terpakai, saya sewa,'' lanjutnya. 

Usaha Sigit terus mekar. Di bawah bendera PT Komposindo Granular Arendi, kompos
ciptaannya telah diproduksi di tiga pabrik. Tepatnya di Karawang, Sragen, dan
Jember. Karyawannya mencapai 150 orang tiap pabrik. ''Saya menjabat direktur
teknik sekaligus pemegang saham di situ (PT Komposindo Granular Arendi, Red)
,'' ungkapnya. 

Dalam mengelola pabriknya tersebut, Sigit bekerja sama dengan pemda setempat.
Kerja sama itu tentu saja masih berkaitan dengan sampah. Bahan baku utama untuk
membuat kompos adalah sampah yang dia ambil dari tempat pembuangan akhir (TPA)
di tiga kota itu. ''Tapi, mereka (pemerintah, Red) tidak keluar duit. Semua
investasi dari kami,'' jelasnya.

Pada 2005 dia mendapat izin pemasaran dari Departemen Pertanian. Daerah
pasarnya pun menjadi semakin luas. Setelah merasa teknologi buatannya sudah
oke, akhirnya Sigit mulai mencari investor. Hasilnya, sekarang sudah berdiri
tiga pabrik. Ada 42 distributor se-Indonesia yang membantu pemasarannya. Pupuk
kompos granulasi organik yang dinamai Rabog itu dipasarkan hingga ke Riau.
Bulan depan dia berencana ekspansi di Bondowoso. Target lain, dia akan
membangun pabrik di Mataram. ''Targetnya sih tahun ini,'' katanya. 

Sampai sekarang kadang dia masih merasa tidak percaya dengan apa yang telah
dilakukannya. ''Jujur saja, saya jadi insinyur karena dipaksa orang tua.
Cita-cita saya sebenarnya ingin jadi pemusik,'' ungkapnya merendah. (*/kim) 

------------ --------- --------- --------- --------- -----
CARA PASTI Mendaftar di Agromania Business Club (ABC)
(1) Buka: http://www.formulir abc.co.cc
(2) Isi data Anda dengan lengkap dan benar
(3) Tekan tombol Submit Form. Tunggu sebentar
(4) Klik Continue. Data Anda akan langsung masuk
(5) Segera lakukan Pembayaran Iuran dan Infokan
melalui SMS ke: 0 8 1 1 1 8 5 9 2 9 (SMS Only)
(6) Data keanggotaan Anda akan langsung diproses.
------------ --------- --------- --------- --------- -----

   


      

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke